
Warga Muhammadiyah Kota Blitar melaksanakan shalat tarawih pertama malam ini, Ahad (11/3/2024). Hal ini sebagai wujud komitmen warga persyarikatan dalam mengikuti Maklumat Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Nomor 1/MLM/1.0/E/2024 Tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Dzulhijah 1445 Hijriah.
Di Masjid At -Taqwa Muhammadiyah Kota Blitar, shalat tarawih pertama sesak oleh jamaah. Bahkan jamaah membludak hingga ke serambi-serambi masjid.
Selain di Masjid At Taqwa sebagai masjid central, di masjid-masjid dan musholla Muhammadiyah baik di ranting, cabang, maupun Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) turut menggelar shalat tarawih perdana 1 Ramadan 1445 Hijriah malam ini.
Mengawali puasa hari pertama, Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Blitar, Nur Rozik mengajak warga Muhammadiyah untuk senantiasa meningkatkan iman dan amal sholih serta menghindari hal-hal yang dapat mengurangi esensi dari ibadah puasa.
“Mari kita tunaikan perintah berpuasa dengan memaksimalkan segala anugerah yang Allah berikan kepada kita,” kata Nur Rozik. “Jangan sampai puasa yang dijalankan hanya menghadirkan lapar dan haus saja.”
–
Liputan: Rozak Al-Maftuhin